Aplikasi belanja online terbaik di Indonesia
Aplikasi

7 Aplikasi belanja online terbaik di Indonesia

Di saat pandemi seperti ini, aplikasi belanja online terbaik pasti sangat banyak dicari oleh orang-orang. Hal ini karena pemerintah tidak menyarankan untuk keluar rumah jika tidak dalam kondisi yang terdesak.

Oleh karena itu banyak orang lebih memilih untuk belanja di rumah sana melalui aplikasi belanja online. Berikut adalah beberapa aplikasi untuk belanja online yang bisa Anda gunakan.

Aplikasi belanja online terbaik dan termurah

Lazada Indonesia – The biggest online shopping

Aplikasi belanja online pertama yang bisa Anda gunakan adalah Lazada. Anda bisa menemukan banyak sekali jenis barang yang ingin Anda beli dengan mudah.

Lazada juga lebih selektif dalam memilih penjual yang bisa menjual barangnya, oleh karena itu Anda juga tidak perlu takut atau ragu jika membeli barang karena sudah dijamin aman.

Lazada Indonesia The Biggest Online Shopping
Lazada Indonesia. (IST)

Aplikasi ini bahkan pernah mendapatkan penghargaan kategori Best Online Shop App di Indonesia Cellular Award 2015.

Untuk metode pembayarannya juga banyak sekali pilihan yang bisa Anda gunakan seperti transfer atau COD.

Bukalapak – Aplikasi jual beli terbaik

Aplikasi jual beli terbaik yang selanjutnya bisa Anda gunakan adalah Bukalapak. Aplikasi ini memiliki tampilan interface yang cukup simpel dan mudah untuk digunakan.

Aplikasi belanja online terbaik
Bukalapak. (IST)

Proses yang dilakukan dalm jual beli produk juga sangat mudah sehingga cocok untuk Anda yang baru saja belanja menggunakan aplikasi online.

Metode pembayaran yang digunakan juga banyak dan tetap aman.

OLX – Jual beli mobil, motor, dan rumah online

Aplikasi ini juga sangat umum dan sering digunakan untuk belanja secara online. Dulunya aplikasi ini bernama Tokobagus.com yang kemudian berganti menjadi OLX dengan Berniaga.com yang juga ikut bergabung.

OLX Jual beli mobil motor dan rumah online
OLX Jual beli mobil motor dan rumah online. (IST)

Aplikasi ini bisa digunakan baik di Android dan juga iOS. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mencari dan membeli barang baik bekas ataupun baru dengan lebih mudah.

Bahkan aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk memasang iklan secara gratis.

BACA: Aplikasi cashback struk belanja online terbaik

Blibli – Aplikasi e-commerce terbaik

Aplikasi jual beli terbaik yang juga bisa Anda gunakan adalah Blibli.com. aplikasi ini bisa dengan mudah Anda unduh di Google Play Store.

Aplikasi belanja online terbaik
Blibli Online Mall. (IST)

Aplikasi ini juga sering mengadakan promo menarik untuk beberapa jenis produk. Anda juga bisa mengakses aplikasi ini dengan mudah dengan tampilannya yang cukup user friendly.

Untuk Anda yang ingin membayar dengan cara mencicil atau kredit, aplikasi ini juga sudah bisa memberikan layanan tersebut.

Shopee – Aplikasi belanja online terbaik

Aplikasi ini bisa membantu Anda untuk mendapatkan barang yang Anda perlukan seperti barang elektronik hingga yang bukan elektronik juga bisa Anda dapatkan.

Shopee Indonesia
Shopee Indonesia. (IST)

Kisaran harga yang ditawarkan melalui aplikasi ini juga cukup murah sehingga banyak juga yang menggunakan aplikasi ini.

Untuk pilihan pembayarannya, Anda bisa menggunakan online yaitu dengan transfer bank atau offline dengan cash on delivery.

Carousell – Snap-sell, chat-buy

Aplikasi belanja online yang satu ini tidak hanya menyediakan berbagai barang dari Indonesia saja. Anda juga bisa menemukan produk dari luar negeri pada aplikasi ini.

Carousell Snap Sell Chat Buy
Carousell. (IST)

Selain itu barang atau produk yang ditawarkan juga memiliki kualitas yang bagus dengan harga yang cukup murah.

Berbagai pilihan pembayaran juga bisa Anda lakukan seperti cash atau mencicilnya dengan kartu kredit.

Zilingo Shopping

Aplikasi belanja online terbaik khusus untuk Anda yang ingin belanja produk fashion maka bisa menggunakan aplikasi Zilingo ini.

Zilingo Shopping
Zilingo Shopping. (IST)

Aplikasi ini menawarkan banyak sekali produk fashion seperti baju, tas, sepatu dan lainnya.

BACA: Aplikasi belanja online luar negeri terbaik

Hampir sama dengan aplikasi sebelumnya dimana Zilingo juga menawarkan pilihan pembayaran yang banyak seperti online dan juga offline dengan COD.