Aplikasi mirip YouTube
Aplikasi

6 Aplikasi mirip YouTube untuk streaming video gratis

Bosan streaming video menggunakan YouTube? Pengguna bisa memanfaatkan aplikasi mirip YouTube yang tidak kalah seru dengan aplikasi YouTube.

Aplikasi ini aman dan juga mampu menyediakan banyak video menarik untuk Anda.

Aplikasi mirip YouTube terbaik untuk streaming video

Nimo TV

Aplikasi pertama yang bisa dicoba adalah Nimo TV. Sesuai dengan namanya aplikasi ini memang diperuntukkan bagi Anda penyuka game.

Di dalam aplikasi ini pengguna bisa melihat siaran langsung maupun video rekaman dari live streaming pertandingan game terupdate lainnya.

Dengan begitu pengguna tidak akan kebingungan untuk mencari saluran live streaming game yang terpercaya dan selalu update.

Dengan langsung mengunjungi laman ini pengguna bisa memilih game mana saja yang menjadi kegemarannya.

Melihat video game juga bisa mengasah skill bagi pemainnya.

Dailymotion – Aplikasi mirip YouTube video

Daftar aplikasi mirip YouTube selanjutnya yang juga rekomended untuk digunakan adalah Dailymotion.

Layaknya YouTube aplikasi yang satu ini juga menyediakan video dengan berbagai macam tema di dalamnya.

Pengguna juga bisa menemukan banyak video yang tidak tersedia di YouTube menggunakan aplikasi ini.

Pengguna juga bisa mengupload video miliknya untuk dibagikan pada penggemar channel ini.

Daftar aplikasi mirip YouTube
Dailymotion apk. (IST)

Bukan hanya mendapatkan fans jika penontonnya banyak pengguna bisa mendapatkan keuntungan dari viewers ini.

Jadi selain berkarya pengguna juga bisa mendapatkan penghasilan.

BACA: Cara live di YouTube lewat Android

iQiyi Video

Aplikasi berikutnya ini juga cukup bagus untuk digunakan, nama aplikasinya adalah iQiyi Video.

Yang menarik dari aplikasi ini adalah pengguna bisa menikmati banyak siaran langsung maupun video yang hanya berasal dari Korea dan China.

Bagi Anda penggemar video dari negara ini tentunya bisa mencoba aplikasi ini.

Serial drama dan anime juga tersedia di dalam aplikasi ini tentunya sudah dilengkapi dengan subtitle Indonesia sehingga pengguna tidak perlu risau saat menontonnya.

iQIYI Video
iQIYI Video. (IST)

Aplikasinya cukup ringan dengan stok video yang melimpah di dalamnya sehingga jangan khawatir kekurangan bahan tontonan.

Vidio

Aplikasi mirip YouTube video selanjutya yang juga harus dicoba adalah Vidio.

Aplikasi ini berguna untuk pengguna yang ingin mengakses saluran TV nasional namun tidak memiliki televisi.

Dalam aplikasi ini juga menyediakan siaran sport atau channel olahraga untuk Anda yang menyukainya.

Hanya saja untuk berlangganan pengguna memang harus membayar sebesar Rp10.000 saja perbulannya.

Vidio
Vidio apk. (IST)

Harga ini tentunya cukup murah dibandingkan dengan banyaknya manfaat yang didapatkan ketika memiliki aplikasi ini.

Tampilan videonya cukup HD dengan buffering yang cukup lancar.

Plex

Untuk pengguna yang menyukai dunia perfilman tentunya akan menyukai aplikasi yang satu ini.

Plex merupakan aplikasi yang menampung film dengan cukup banyak dan rajin mengupdate jenis film baru di dalamnya.

Pengguna bebas memilih film dari negara mana yang akan di tontonnya.

Tidak hanya menyediakan berbagai macam film pengguna juga bisa mengakses video, musik maupun saluran TV nasional menggunakan aplikasi ini dengan praktis.

Plex
Plex. (IST)

Pengguna juga bisa membaca berita online menggunakan aplikasi yang satu ini secara lengkap dan terupdate.

Vimeo – Daftar aplikasi mirip YouTube

Aplikasi terkahir ini juga cukup unik untuk digunakan. Selain menyediakan video untuk streaming pengguna bisa menyimpan video untuk ditonton secara offline.

Tentunya cara ini akan membuat Anda lebih hemat menggunakan kuotanya.

Video yang ditampilkan cukup HD dengan ukuran yang tidak menyiksa memori internal.

Aplikasi mirip YouTube video
Vimeo apk. (IST)

Tersedia banyak video menarik dan terupdate hampir setiap hari untuk dinikmati secara bebas.

BACA: Cara membuat akun YouTube yang menghasilkan

Itulah beberapa rekomendasi aplikasi mirip YouTube yang bisa digunakan secara bebas untuk menonton berbagai video menarik.