Aplikasi pajak kendaraan membantu para pemilik kendaraan untuk membayar pajak tepat waktu. Jika telat membayar pajak karena lupa mengecek batas akhir, akan dikenakan tambahan uang denda.
Hadirnya aplikasi pajak ini dalam rangka membantu melakukan pengecekan pajak. Agar bisa bayar tepat waktu dan tidak dikenakan denda.
Ini dia daftarnya:
Daftar aplikasi pajak kendaraan online terbaik
Cek Pajak Kendaraan
Pengguna apk Cek Pajak Kendaraan bisa melakukan pengecekan nomor polisi kendaraan masing-masing. Juga bisa mengecek status pajak kendaraan yang dimiliki.
Sangat disarankan untuk masyarakat yang berada di Jawa Tengah, Jawa Barat, DKI Jakarta, Sumatera Barat, Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan dan Riau.
Sambara – Aplikasi pajak kendaraan bermotor
Merupakan aplikasi pajak yang beroperasi di bawah pengawasan Bapenda Jawa Barat.
Pengguna di semua wilayah Jawa Barat boleh menggunakan apk Sambara untuk mengecek pajak kendaraan. Juga bisa mengetahui status pajak serta lokasi Samsat di wilayah Jawa Barat.
Menariknya, jika ingin membayar pajak via Samsat online pun bisa dilakukan dari apk Sambara ini.
Untuk mengetahui apa saja fitur lain yang bisa digunakan dari aplikasi pajak kendaraan bermotor ini, silakan mengunduhnya.
Cek Pajak Motor Mobil
Ini salah satu aplikasi terbaru untuk melakukan pengecekan pajak motor dan pajak mobil.
Setelah itu, pengguna pun bisa mengetahui data tentang kendaraan yang dimiliki mulai dari nomor polisi serta alamat.
Sakpole e-Samsat JATENG
Terutama untuk masyarakat Jawa Tengah, apk Sakpole e-Samsat Jawa Tengah ini sangat membantu untuk mendapatkan informasi terkait kendaraan yang dimiliki.
Pengelolaan aplikasi dilakukan oleh PSI - BPPD Provinsi Jawa Tengah.
Pembayaran bisa dilakukan secara online sehingga lebih hemat waktu karena tidak perlu datang langsung ke kantor pajak.
Cek Pajak Kendaraan Bermotor
Berguna untuk mengecek pajak kendaraan bermotor dari berbagai e-Samsat yang ada di Indonesia.
Juga memudahkan untuk bayar pajak sesuai waktu yang sudah ditentukan agar terhindar dari denda dan tilang.
Bagi yang ingin mengetahui plat nomor yang ada di STNK dan BPKB juga bisa melalui apk Cek Pajak Kendaraan Bermotor ini.
Sudah banyak yang mengunduh aplikasi pajak kendaraan Indonesia, yang belum segera diunduh karena tidak merugikan pengguna.
Samsat Online – Aplikasi pajak kendaraan Indonesia
Jika tidak ingin menggunakan aplikasi pajak di atas, maka boleh menggunakan apk Samsat Online yang satu ini.
Tujuan dirancang aplikasi ini sama dengan apk pajak yang lain. Yakni untuk membantu pengguna mendapat berbagai informasi terkait pajak kendaraan, proses pembayaran, data kendaraan serta berapa nilai jual kendaraan tersebut secara online.
Tentunya sangat membantu agar bisa bayar pajak tepat waktu.
Cek Pajak Kendaraan Bermotor Paling Lengkap
Berfungsi membantu pengguna dalam rangka mengecek berapa total pajak kendaraan yang harus dibayarkan.
Selain itu, juga ada fitur untuk mengetahui masa aktif STNK yang dimiliki. Menggunakan apk Cek Pajak Motor, beberapa e-samsat yang bisa dicek secara online.
Di antaranya PKB Aceh, PKB Bali, PKB DKI Jakarta, PKB Gorontalo, PKB Jambi, PKB Jawa Tengah, PKB Jateng, PKB Jatim, PKB Maluku Utara, PKB Lampung, PKB Kalimantan Timur, PKB Kalimantan Tengah, PKB NTB, PKB NTT, PKB Papua, PKB Riau, PKB Sulawesi Selatan, PKB Sulawesi Utara, PKB Sumatera Barat dan Sumatera Selatan.
Nah, inilah ketujuh aplikasi yang selain praktis, juga lebih hemat waktu dan energi karena tidak perlu datang ke kantor pajak langsung. Semua aplikasi pajak kendaraan terbaik ini bisa diunduh di Google Play Store.