Aplikasi pendeteksi lagu
Aplikasi

7 Aplikasi pendeteksi lagu untuk temukan judul dan lirik favorit

Sebelum hadir aplikasi pendeteksi lagu, Anda mungkin menyerah untuk mengetahui judul lagu terfavorit. Setelah banyak pengembang yang membuat aplikasinya, Anda bisa dengan mudah menemukan judul lagu bahkan hanya butuh waktu beberapa detik saja.

Jadi, gunakan aplikasi ini saat Anda sedang penasaran ingin tahu lagu favorit apa yang lagi didengarkan.

Daftar aplikasi pendeteksi lagu favorit di Android dan iPhone

Music Recognition

Menikmati lagu dahulu hanya bisa dilakukan melalui siaran radio. Kini, Anda bisa mendengarkan musik kapan bahkan menemukan judul lagunya menggunakan Music Recognition.

Aplikasi ini hanya butuh beberapa detik untuk mengidentifikasi dengan tepat judul lagu yang sedang Anda putar.

Fitur yang dimiliki Music Recognition cukup lengkap. Tidak hanya mendengarkan lagunya saja, Anda bahkan dihubungkan dengan video YouTube.

Music Recognition
Music Recognition apk. (IST)

Salah satu fitur terbaik pada aplikasi ini adalah mode flashlight. Di mana, lampu flash pada smartphone akan berkedip dan mati menyesuaikan melodi musik.

SoundHound – Music discovery & lyrics

Apk pendeteksi lagu online berikutnya adalah SoundHound. Untuk dapat mengakses seluruh fitur SoundHound, silakan Anda login menggunakan Facebook.

Aplikasi ini didesain sangat simpel dan user friendly sehingga pengguna dari seluruh generasi bisa mengaplikasikannya dengan mudah.

Selain mendapatkan informasi judul lagu, Anda turut menerima informasi mengenai sang penyanyi berikut judul albumnya.

SoundHound Music Discovery Lyrics
SoundHound Music Discovery Lyrics. (IST)

SoundHound juga memungkinkan Anda terkoneksi dengan mudah pada YouTube.

BACA: Aplikasi musik online terbaik dan terpopuler

Music Detector

Masih kesulitan menemukan judul lagu favorit? Solusi mengatasinya sangat mudah cukup Anda unduh dan pasang Music Detector.

Aplikasi ini merupakan aplikasi ringan yang sengaja diciptakan oleh pengembang Music Recognition.

Kapasitas memori yang dibutuhkan untuk mengunduh Music Detector sekitar 7.2MB cocok untuk ponsel dengan kapasitas memori kecil.

Apk pendeteksi lagu online
Music Detector apk. (IST)

Meski jauh lebih ringan dari pendahulunya, Music Detector dikembangkan dan dilengkapi dengan teknologi mutakhir.

Aplikasi ini mampu menampilkan judul lagu dengan cepat tidak sampai satu menit.

MusicID – Aplikasi pendeteksi lagu

Menemukan aplikasi untuk mengetahui judul lagu bukan hal yang sulit. Salah satu yang terbaik adalah MusicID yang mampu mengidentifikasi lebih dari jutaan lagu terhits di seluruh dunia.

Aplikasi ini dilengkapi dengan fitur canggih yang memudahkan Anda menemukan judul, nama penyanyi dan informasi terdetail seputar lagu yang Anda inginkan.

Cara mengoperasikannya pun sangat mudah. Setelah dipasang pada smartphone, buka MusicID lantas dekatkan lagu pada aplikasi tersebut.

MusicID
MusicID app. (IST)

Dalam beberapa detik saja, Anda akan mendapatkan nama penyanyi berikut judul lagu tersebut.

BACA: Aplikasi karaoke terbaik di Android

Genius – Song lyrics & more

Jika bicara mengenai performanya, aplikasi Genius tidak kalah hebat dari aplikasi-aplikasi lainnya.

Aplikasi ini memiliki banyak fitur menarik yang memudahkannya mengantongi judul lagu dengan cepat.

Selain kecepatan dalam identifikasi lagu, Genius juga membantu Anda memutar lagu baik dalam bentuk MP3 maupun MP4 player.

Yang mengesankannya lagu, Genius juga bisa Anda maksimalkan sebagai alat pendeteksi lirik. Temukan lagu lantas hafalkan lirik akuratnya bersama Genius.

Aplikasi untuk mengetahui judul lagu
Genius Song Lyrics. (IST)

Otomatis, Anda tidak perlu mengunduh aplikasi tambahan karena Genius sudah termasuk aplikasi dengan fungsi dan fitur terlengkap.

Shazam Lite – Discover music

Berikutnya, aplikasi Shazam yang sudah sangat dikenal di belantika aplikasi dengan ratusan juta pengguna dari seluruh dunia menawarkan versi Lite untuk mengidentifikasi musik.

Shazam Lite menawarkan fitur mengenali lagu atau musik dengan bermodalkan kapasitas file install yang sangat kecil yakni di bawah 1 MB saja sehingga akan menghemat memori hp.

Shazam Lite Discover Music
Shazam Lite apk. (IST)

Anda bisa mendeteksi lagu sekalipun dalam keadaan offline, dan menariknya apk ini dirancang berjalan mulus di jaringan 2G atau bahkan di lokasi-lokasi yang memiliki koneksi inet lemot.

Siri – Aplikasi pendeteksi lagu

Khusus pengguna iOS, Anda tidak perlu mengunduh aplikasi deteksi lagu. Mengapa? Karena sejak pertama kali mengaktifkan ponsel, Anda bisa menemukan Siri.

Aplikasi ini dikembangkan dan dipasang pada smartphone iOS sejak 2011.

Cara menggunakan Siri sangat praktis. Cukup bertanya pada Siri tentang lagu yang Anda cari menggunakan bahasa Inggris. Maka aplikasi akan mengenali dan mengidentifikasi lagu atas permintaan Anda.

Aplikasi pendeteksi judul lagu
Siri. (IST/APPLE)

Siri juga membantu Anda terhubung dengan cepat pada Apple Music sehingga Anda bisa memutar lantas membeli lagunya saat itu juga.

BACA: Aplikasi pencari lagu terbaik

Masih butuh rekomendasi aplikasi deteksi lagu lainnya? Di atas telah dipilih enam aplikasi pendeteksi lagu teratas yang bisa Anda unduh dengan mudah dan free di Play Store.